Tidak Bisa Login YouTube Vanced? Begini 8 Cara Mengatasinya

Bagaimana cara mengatasi tidak bisa login YouTube Vanced tips memperbaiki aplikasi YT Vanced gagal sign in susah masuk ke akun Google terbaru.
Bagaimana cara mengatasi tidak bisa login YouTube Vanced? - Pertanyaan yang masuk ke teman saya beberapa waktu lalu ternyata sempat dialami juga oleh saya saat gagal masuk ke akun Google kala itu.

Seperti diketahui, untuk menggunakan beberapa fitur di YouTube Vanced memerlukan akun Gmail/Google dalam kondisi login. Kurang lebihnya sama seperti YouTube asli yang reguler. 

tidak bisa login youtube vanced

Masalah YT Vanced ini baru dialami sejumlah pengguna yang memakai versi terbaru. Alhasil mereka pun kebingungan dan forum serta grup Facebook user Vanced Android dibanjiri komentar terkait permasalahan tersebut. 

Cara Mengatasi Tidak Bisa Login YouTube Vanced

Jika sobat salah satu yang mengalami masalah tidak bisa sign in ke YouTube Vanced memakai akun Google, kamu bisa mengikuti panduan yang kami berikan. 

Tapi ingat bahwa tutorial ini hanya untuk kendala "Periksa Jaringan, Please Check your Network Connection" tepat pada bagian bawah tulisan nama akun Google kamu. 

1. Masuk ke pengaturan HP, cari pengelola aplikasi (Apps Manager). 

2. Kemudian pilih Chrome, silakan force stop (Berhenti Paksa) atau uninstall browser tersebut sehingga kembali ke versi awal. 

3. Lalu ulangi langkah nomor satu lagi, kita cari Google Play Services. 

4. Hapus semua data pada Play Service. Ini bakal menghilangkan semua data-data di Play Store. Jangan khawatir, bakal balik lagi. 

5. Jangan buka Chrome dan Play Store sebelum Anda menyelesaikan tahap nomor 6 berikut. 

6. Cari aplikasi YouTube Vanced di smartphone kamu, lalu hapus Cache dan datanya. 

7. Kemudian uninstall YT Vanced sobat dan re-install kembali apk beserta MicroG terbarunya. 

8. Lalu buka YouTube Vanced dan coba lagi langsung login/masuk menggunakan akun Google. 

Selesai dan fix! Proses tadi tidak memerlukan root access atau no root HP kalian. Kini sobat bisa kembali menikmati sejumlah fitur YouTube Vanced yang mengharuskan kalian memakai akun seperti berkomentar, mengirim suka/like, membuat playlist dan sebagainya.

Penyebab YT Vanced Gagal Login

Ada pun faktor penyebab kenapa YouTube Vanced tidak bisa login adalah akibat dari Android OS yang tidak lagi kompatibel dengan versi YT Vanced yang kamu gunakan. Khususnya yang ada Mod.  

Permasalahan ini dialami oleh pengguna Android 9 ke bawah, atau yang lebih lawas. Jika Android sobat versi 9.0 ke bawah, maka kamu harus memakai YouTube Vanced versi 14.21.54 dan tambahan file MicroG versi 0.2.10.19420 untuk Android KitKat ke atas. 

Seperti itulah cara mengatasi tidak bisa login YouTube Vanced untuk HP Android lama beserta penyebab kenapa susah masuk/sign in ke akun Google di YT Vanced kalian. 

Penulis

Editor & Praktisi Teknologi, terkadang di Kibezaka, kadang di Kaskus. Spotify: Kibezaka
Cookie Consent
We serve cookies on this site to analyze traffic, remember your preferences, and optimize your experience.
Oops!
It seems there is something wrong with your internet connection. Please connect to the internet and start browsing again.
AdBlock Detected!
We have detected that you are using adblocking plugin in your browser.
The revenue we earn by the advertisements is used to manage this website, we request you to whitelist our website in your adblocking plugin.
Site is Blocked
Sorry! This site is not available in your country.