Ini merupakan salah satu event favorit buat saya, mungkin juga buat mayoritas pemain Rise of Kingdoms. Digelar dua minggu sekali antara hari Sabtu & Minggu, bukan tanpa alasan kenapa event Ark of Osiris diminati.
Sejauh ini, AoO adalah salah satu mode kompetitif paling menarik di game Rise of Kingdoms karena menampilkan semua fitur game dalam mode mirip eSport terpisah, di mana sobat dan anggota Aliansi kian dapat bertarung melawan Aliansi musuh.
Menariknya yang terbaik akan dipilih untuk Liga Osiris (Osiris League). 20 Aliansi terbaik dari setiap Kerajaan (berdasarkan total power mereka) akan memenuhi syarat untuk Pertandingan Emas (Gold Match), sisanya akan mendapat peringkat Perak (Silver Rank).
Setiap pertemuan ini akan memiliki hadiah yang berbeda tergantung pada Pertandingan, dan skor individu yang dicapai pemain, dan rasio Kemenangan dan Kekalahan.
Panduan Ark of Osiris Untuk Pemula
Sebisa mungkin sobat tidak melewatkan event ini. Karena kalian berkesempatan mendapatkan 10 Gold Head alias Patung Emas. Kita tahu betapa berharga dan sulitnya buat dapetin satu item Legendary Commander Sculpture ini.
Buang jauh-jauh pikiran takut kalah. Bahkan ketika kalian di pihak yang kalah sekali pun, bisa tetap dapat 5 Patung Emas. Asalkan mencapai poin individu sebesar minimal 10.000 per pertandingan yang berdurasi 1-2 jam tersebut.
Beberapa Catatan:
✓ Pasukan yang terluka dan berada di Hospital saat main Ark of Osiris tidak mempengaruhi pasukan/Troops sobat di peta mode normal.
✓ Semua pasukan sobat harus ada di kota sebelum pertarungan dimulai.
✓ Berpartisipasi dalam AoO tidak membuat kota kalia masuk ke mode War Frenzy.
✓ Anggota aliansi tidak dapat reinforce kota kalian.
Update! Ada pertanyaan dari pembaca: "itu digelar tiap 2 minggu sekali gitu kan bang, kalo misal minggu ini didaftarin dan saya ikut bareng aliansi "A" gt misalnya, minggu depan saya pindah aliansi bisa didaftarin dan ikut lagi ga ya?"
Jawabannya: Sobat bisa ikut aliansi berbeda di setiap Ark of Osiris. Contoh minggu ini ikut aliansi A, dua minggu berikutnya atau next AoO bisa daftar ke aliansi lain. Dengan catatan, sobat harus berada di aliansi tersebut sebelum registrasi AoO dilakukan R4/R5 aliansi.
Strategi AoO RoK Pemula
Objektif kita saat bermain AoO adalah mendapatkan total skor lebih tinggi dari aliansi musuh. Ada banyak cara mengumpulkan poin individu dan aliansi, simak terus turorialnya.
Begitu sobat berada di dalam map Ark of Osiris, para pemimpin Aliansi fokus pada poin-poin kunci dari peta untuk mengatur pemain tim dan membuat strategi yang efektif.
Pemain tim harus segera membuat Marker di 2 bangunan Obelisk yang paling dekat dengan titik awal tim. Pemain dengan komandan cepat (Cao Cao, Belisarius, dll.) harus mengirimkan pasukan Cavalry di awal untuk mempercepat waktu capture.
Bagi kalian yang mau pakai komandan dengan mobilitas tingfi, Baca juga: Talent Belisarius Speed.
Sementara yang lain memulai Rally sebagai reinforce Obelisk yang sama jika musuh memutuskan untuk menyerangnya secara langsung. Penting untuk memprioritaskan 2 Obelisk ini.
Bangunan Obelisk adalah struktur terpenting dari Ark of Osiris. Ini memungkinkan setiap tim untuk teleportasi 8 kota dengan cepat ke areanya.
Pemain terkuat harus berteleportasi terlebih dahulu, lalu saat pertempuran berlangsung, sobat dapat menteleportasi lebih banyak kota. Kalian juga harus capture Shrines secepatnya karena bakal memberikan bonus tambahan kepada pasukan kalian dalam pertempuran. Beberapa meningkatkan serangan dan beberapa meningkatkan kecepatan penyembuhan (Healing Speed).
Pada awal permainan, pos terdepan tidak memberikan banyak poin tetapi penting untuk menjaganya untuk menambah skor ekstra. Desert Altar sebaliknya, sangat menguntungkan buat perolehan poin ketika berhasil kalian capture.
Ada banyak skil yang bisa digunakan ketika war berlangsung. Skill ini hanya dapat dipilih oleh pemimpin aliansi dan mereka juga lah yang berhak mengaktifkan ketika perang di map AoO.
Trik Menang Hadiah Ark of Osiris
Sobat juga dapat mengikuti tips dan trik ini untuk meraih kemenangan atau setidaknya mencapai skor individu tertinggi dan mendapatkan hadiah dengan lebih mudah:
Sebelum pertempuran, ingatlah untuk menggunakan item buff berikut: Enhanced Attack, Defense, Gathering Speed Booster, Troop Expansion, dan Alliance Title.
Memperoleh lebih dari 10.000 poin individu memberikan hadiah setinggi mungkin untuk kedua belah pihak, itulah sebabnya sobat harus terus berjuang bahkan ketika tim kalian tidak memiliki kesempatan untuk menang.
Jika pasukan sobat sangat lemah, kalian masih bisa mencapai papan peringkat hanya dengan mengumpulkan/farming Caravan di map, menjadikannya salah satu strategi yang tidak boleh kalian lewatkan.
Item Ark akan muncul di tengah map. Setiap tim harus mengambilnya sesegera mungkin saat muncul, karena ini adalah cara tercepat untuk mencetak poin dalam jumlah besar (4.000 poin).
Cukup kirimkan ke salah satu struktur bangunan yang dikuasai aliansi kalian untuk mendapatkan poin. Jelas, sangat penting untuk mempertahankan atau menyerang Ark kalau diambil musuh.
Bergabung ke dalam Rally dan reinforce Garrison secara efektif adalah salah satu cara terbaik untuk menambah skor individu. Jika Power kalian rendah, ini adalah cara yang efisien untuk mencapai 10k poin untuk hadiah individu.
Kesimpulan
Bermain Ark of Osiris sebenarnya mudah. Ketika sobat bertemu lawan yang tidak seimbang pun bisa dikoordinasikan dan bicarakan dengan mereka agar kalian mendapatkan 10 ribu poin individu AoO untuk hadiah menarik di Rise of Kingdoms.